Posts Tagged ‘san’

Tebak-tebakan kata: 一、二、三、十

Minggu, 1 Juni 2008 oleh Agro Rachmatullah

Di artikel lalu kita telah belajar kanji-kanji mudah 一、二、三、dan 十 (ichi, ni, san, juu) yang artinya masing-masing 1, 2, 3, dan 10. Bagi yang belum membacanya, ayo lirik dulu sebentar. Sekarang kita akan menggunakan pengetahuan tersebut untuk sedikit bermain tebak-tebakan.

Caranya sangat mudah. Saya akan memberikan suatu kata atau istilah dalam kanji, dan kamu harus menebak artinya! Kalaupun kamu belum bisa membacanya atau belum tahu seluruh kanji yang membentuknya, kalau teliti pasti kamu bisa mendapatkan jawabannya. Pilih dari dua jawaban yang mungkin.

Klik jawaban yang disembunyikan untuk memunculkannya.

第一次世界大戦
a) perang dunia ke-1
b) perang dunia ke-2
Jawaban: a (Memuat kanji untuk satu 「一」. Dibaca “dai-ichi-ji sekai taisen”)

(more…)

Penjumlahan dan pengurangan

Jum'at, 30 Mei 2008 oleh Agro Rachmatullah

Kemarin kita mempelajari kanji 一, 二, 三, dan 十. Seperti dijanjikan, kita sekarang akan menggunakannya untuk sedikit berhitung. Berita buruknya adalah, sebetulnya di matematika, dan untuk hal-hal yang menggunakan angka pada umumnya, kanjinya tidak dipakai lagi! Ya, simbol yang telah kita kenal baik yaitu 0-9 lebih banyak digunakan di zaman modern ini. Namun berita baiknya adalah kanji tersebut belum sepenuhnya hilang! Beberapa istilah umum masih menggunakan kanjinya, dan terkadang ada yang sengaja menggunakan kanjinya untuk memberikan sehembus aura kuno atau kesan klasik.

Contohnya, cover belakang majalah Bungei Shunjuu yang saya punya menggunakan kanji untuk harganya:

Bisa melihat kanji 三 di situ kan? (Harganya adalah 730 yen)

Sekarang kembali ke topik kita kali ini yaitu berhitung. Kita akan belajar penjumlahan dan pengurangan, jadi pertama-tama mari kita pelajari istilahnya.

(more…)