Meiryo: Font Bahasa Jepang Gratis dari Microsoft

Pengguna Windows XP pasti sudah kenal dekat dengan font bahasa Jepang yang disediakan di dalamnya yaitu MS Gothic (sans-serif) dan MS Mincho (serif). Untuk Windows Vista, Microsoft mengembangkan font baru yang menggantikan posisi default Gothic yaitu Meiryo. Mengingat jumlah kanji yang sangat banyak, pengembangan font ini memerlukan waktu 2 tahun.

Untuk perbandingan antara MS Gothic dan Meiryo pada Google Chrome, lihat contoh gambar berikut:

Perbandingan font bahasa Jepang Gothic dan Meiryo pada Google Chrome
Chrome dengan dua font berbeda menggambar Wikipedia

Meiryo yang di bahasa Jepangnya メイリオ (meirio) berasal dari kata meiryou (明瞭) yang berarti jelas. Tujuannya adalah membuat typeface yang lebih jelas, indah, dan enak dibaca daripada MS Gothic. Apakah tujuan tersebut tercapai, silahkan mata para pembaca menentukan masing-masing.

Pengguna Windows Vista ke atas sudah otomatis mendapatkannya, namun pengguna Windows lain bisa memperolehnya dari situs resmi Microsoft. Di situ diperlukan validasi Windows asli, tapi dengan mengganti bahasa ke “Japanese (NEC)” validasi tersebut tidak diperlukan dan kamu bisa langsung melakukan download (apakah itu suatu “kebodohan” atau “kemurahan hati”, silahkan tentukan sendiri).

Setelah menginstallnya, kalian bisa menggunakannya di program-program office maupun lainnya. Untuk mengubahnya menjadi font default browser seperti Firefox dan Google Chrome, silahkan atur di settingnya masing-masing, contohnya:

  • Firefox 3.5.x: Tools – Options – Content – Fonts & Colors
  • Chrome 3.0.x: (Menu kunci Inggris) – Options – Under the Hood – Change fonts and language settings

Terakhir, jangan lupa untuk mengaktifkan teknologi ClearType dari Control Panel untuk mendapatkan hasil terbaik.

Sampingan: Menginstall font Jepang MS Gothic dan Mincho
Simpan di situs bookmarking sosial:
  • Digg
  • del.icio.us
  • Twitter
  • Facebook
  • Technorati
  • Tumblr
  • Slashdot
  • StumbleUpon
  • Mixx
  • Google Bookmarks
  • Live
  • Identi.ca
  • LinkedIn

Tags: , , ,

12 Responses to “Meiryo: Font Bahasa Jepang Gratis dari Microsoft”

  1. Aziz says:

    Gila… 2 tahun?

  2. @Aziz-san
    Iya Ziz…. Makannya font2 bahasa Jepang yang open source katanya kualitasnya relatif “buruk” dan nggak enak dilihat dibanding font-font komersial, soalnya emang bikin font kanji butuh banyak waktu dan tenaga.

  3. adi says:

    wow benar sekali lebih jelas…

  4. take_San says:

    wah hebat ya…
    terima kasih sebanyak2nya unutuk para pengembang tulisan jepang

  5. ari says:

    sankyuu infonya sensei…. baru tahu tampilan font kanji di Xp dan Vista beda ta??. ..ari nda nggeh ni

  6. Q-Tsune says:

    Bagusan pake Meiryou ya…. Lebih Jelas….

    Bener neehhh, ngga perlu Validasi klo ganti ke Nippon, Microsoft jadi bs ta kibulin, ngga tau dia klo windows ku bajakan WWWWWWWWW

    Tapi, kudu kerja keras cari ling downloadnya….. Cape juga…

    Tanya yang (agak) melenceng ya sensei, Artikel Wikipedia tentang Indonesia, baik tentang tokoh, tempat, dll, ko lebih banyak yang di JP daripada di EN ya???

  7. @Q-Tsune-san

    Wah banyakan di wp-ja ya malah? Hmm berarti orang2 Jepang yang tertarik tentang Indonesia lebih banyak…

    Budaya nulis orang Jepang hebat loh. Soalnya walaupun jumlah orangnya dikit (dibanding English speakers misalnya), tapi forum internet terbesar (2ch) itu berbahasa Jepang, dan jumlah blog terbanyak itu juga denger-denger katanya blog berbahasa Jepang.

  8. Fandri says:

    Pertama kali nyoba kaya ngga ada perbedaan dengan sebelumnya, tapi setelah dibandingin dengan seksama, BEDA JAUH!!!

    Fontnya kaya Callibri ya???

  9. Orange_Range says:

    Ternyata fontnya udah ada di WIN7…….

    lebih suka pake Font “kozuka gothic r ” untuk mnemosyne..

  10. supremasi says:

    sharing aja, aku baru dapet blog wp gratis yg lumayan ok

    nilai plus:
    - bisa javascript, jadi kita bisa pasang iklan disana spt adsense, kumpulblogger dll
    - space 1Gb
    - ada community-nya, kayaknya namanya buddypress
    - ada plugin feedwordpress, mantap ini, tapi kayaknya kalo mau pake harus bayar, jadi member yg gratisan gak bisa pake plugin ini. aku bisa pake setelah ngerayu-ngrayu adminnya (temen sendiri) he..he..he…

    minus:
    - sedikit template dan pluginnya nya.
    - ada iklannya dibawah/diatas blog kita

    kayaknya masih baru, dan dibuat oleh personal bukan perusahaan, aku aja taunya diberitau temen.

    alamatnya : http://1dunia.com/

  11. h4riss says:

    Wow..bener-bener jelas, jelas-jelas bener sensei! arigatou ne!

  12. arankaru naraku says:

    わたし は やまだ です

Tulis komentar